BKK PANGKALPINANG

Kegiatan Sosialisasi Higiene dan Sanitasi Penjamah Makanan pada Tempat Pengelolaan Pangan

29 Agustus 2024 lalu telah dilaksanakan Kegiatan Sosialisasi Higiene dan Sanitasi Penjamah Makanan pada Tempat Pengelolaan Pangan (TPP) di Wilayah Kerja Bandara Depati Amir yang bertempat di ruang rapat  Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas II Pangkalpinang. Kegiatan dihadiri oleh beberapa perwakilan dari PT. Angkasa Pura II Bandara Depati Amir, Staf Bag. Komersil Angkasa Pura, Staf BKK Wilker Bandara Depati Amir, Labkesda Provinsi Kep. Bangka Belitung, serta perwakilan dari Penjamah Makanan di kawasan Bandara Depati Amir.

Beberapa materi disampaikan antara lain terkait Sosialisasi Anti Korupsi, Pengenalan Penyakit MonkeyPox, paparan materi berkaitan dengan Higiene dan Sanitasi Penjamah Makanan, serta Prinsip Spesifik Higiene Sanitasi Pangan.

Selain itu, dilakukan Pre Test dan Post Test kepada seluruh peserta yang hadir untuk mengetahui sejauh mana pemahaman para peserta terkait materi yang disampaikan.Pemeriksaan Rectal Swab terhadap penjamah makanan juga dilaksanakan pada hari yang sama bekerjasama  dengan Balai Labkes Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Kegiatan sosialisasi ini dilakukan dengan tujuan menuju Bandara Sehat Depati Amir tahun 2025, sehingga dirasa perlu memberikan materi tentang higiene dan sanitasi bagi setiap penjamah makanan pada setiap TPP yang terdapat di Wilayah Kerja Bandara Depati Amir melalui sosialisasi/penyuluhan. Harapannya adalah agar para penjamah makanan dapat melakukan pengolahan pangan sesuai standar dan pelayanan kepada konsumen serta terhindar dari potensi penyakit atau “Food Borne Disease”.

Foto Kegiatan